Rutan Kudus Sematkan Tanda Pangkat Setingkat Lebih Tinggi Kepada Staf Pengelolaan

    Rutan Kudus Sematkan Tanda Pangkat Setingkat Lebih Tinggi Kepada Staf Pengelolaan

    Kudus – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus kembali memberikan apresiasi kepada Pegawainya yang berprestasi dengan melakukan penyematan tanda pangkat setingkat lebih tinggi. Pada hari ini, Senin, 21 Oktober 2024, Ruliani, salah satu Staf Pengelolaan di Rutan Kudus, secara resmi mendapatkan kenaikan pangkat sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan kinerja yang cemerlang dalam menjalankan tugasnya.

    Acara penyematan pangkat berlangsung di Halaman depan Kudus dengan dihadiri oleh Kepala Rutan Kudus, Anda Tuning Supiluhu, beserta jajaran Pegawai. Dalam sambutannya, Kepala Rutan menyampaikan pentingnya peningkatan kompetensi dan semangat kerja di lingkungan Rutan sebagai wujud nyata dalam memberikan pelayanan yang lebih baik.

    “Kenaikan pangkat ini adalah bentuk apresiasi atas dedikasi dan komitmen Ruliani dalam menjalankan tugas-tugasnya. Harapannya, ini bisa menjadi motivasi bagi Pegawai lainnya untuk terus berkontribusi secara maksimal demi kemajuan Rutan Kudus, ” ujar Anda Tuning.

    Ruliani, yang telah berkarier di Rutan Kudus dikenal sebagai Staf yang rajin dan bertanggung jawab dalam tugas pengelolaan. Dengan penyematan pangkat ini, ia diharapkan mampu mengemban tanggung jawab yang lebih besar dan berperan aktif dalam mewujudkan nilai-nilai SEMARAK (Sehat, Maju, Religius, Aman, dan Kondusif) di Rutan Kudus.

    Acara ini ditutup dengan pemberian ucapan selamat dari seluruh rekan kerja dan foto bersama, sebagai simbol kebersamaan dan semangat kerja tim di Rutan Kudus.

    kemenkumhamjateng kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Kudus Tingkatkan Kesejahteraan WBP...

    Artikel Berikutnya

    Penunjukan Pelaksana Tugas Kementerian Imi-Pas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat
    Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami